Logo WhatsApp

 

 

diposkan pada : 30-12-2015 16:29:22

ISO 9001 adalah sebuah standarisasi yang sengaja dibuat oleh organisasi dunia yang ditujukan untuk seluruh organisasi yang berada di dunia dengan berbagai macam sektor. ISO 9001 dapat diterapkan diseluruh organisasi baik itu merupakan organisasi yang bertujuan untuk mencari laba (perusahaan) atau organisasi non-profit. ISO 9001 berisikan persyaratan-persyaratan yang diperlukan untuk menjaga mutu suatu proses. Jadi ISO 9001 bukanlah suatu standard produk (bila di Indonesia standard ini dikenal sebagai SNI) atau layanan, tapi merupakan standard manajemen yang tentu saja bila diterapkan akan mempengaruhi kualitas produk dan layanan. Dengan demikian, penerapan Quality Management System ISO 9001 akan menciptkan lingkungan kerja yang lebih efektif dan efesien.

 

Sebelum berbicara mengenai ISO 9001 lebih lanjut, mari kita mengenal terlebih dahulu dengan ISO. ISO adalah organisasi yang menerbitkan berbagai macam standard yang ada di dunia. Bila kita mengenal ISO 9001 sebagai standard sistem manajemen mutu, maka ada juga ISO 14001 untuk standard manajemen lingkungan, ISO  31000 untuk Standard Manajemen Resiko, dan masih banyak seri lainnya. Saat ini ISO telah menerebitkan lebih dari 20 500 standard.

 

Lalu apa itu standard dan mengapa perlu standad. Apakah standar?

 

Standar adalah dokumen yang memberikan persyaratan, spesifikasi, pedoman atau karakteristik yang dapat digunakan secara konsisten untuk memastikan bahwa bahan-bahan, produk, proses dan layanan adalah sesuai untuk tujuan mereka. Standar Internasional ISO memastikan bahwa produk dan jasa yang aman, handal dan berkualitas baik. Untuk bisnis, standadrd adalah alat-alat strategis yang mengurangi biaya dengan meminimalkan limbah dan kesalahan, dan meningkatkan produktivitas.  

Manfaat dari penerapan ISO meliputi:

  • Penghematan biaya - standar internasional membantu mengoptimalkan operasi
  • Meningkatkan kepuasan pelanggan - standar internasional membantu meningkatkan kualitas, meningkatkan kepuasan pelanggan dan meningkatkan penjualan
  • Akses ke pasar baru - standar internasional membantu mencegah hambatan perdagangan dan membuka pasar global
  • Peningkatan pangsa pasar - standar internasional bantuan peningkatan produktivitas dan keunggulan kompetitif
  • Manfaat lingkungan - standar internasional membantu mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan

 

Salah satu contoh nyata dari manfaat yang ada adalah apabila anada memilih supplier dengan harga dan kulitas yang sama tapi yang satu sudah tersertifikasi ISO dan satunya belum, mana yang anda piih? Implementasi ISO memastikan kontinuitas mutu suatu produk atau layanan dn juga memastikan keluhan and akan ditanggapi. 

 

Standard internasional ini diterbitkan oleh ISO.  ISO bukanlah kepanjangan dari International Standardization Organization. Dinamakan ISO yang berasal dai bahasa latin yang berarti sama/standard. ISO, organisasi internasional untuk standardisasi, adalah sebuah organisasi independen, non-pemerintah. ISO beranggotakan 164 negara.

 

Menurut data dari ISO survey, pada tahun 2014 telah diterbitkan 1.138.155 sertifikasi ISO 9001 di dunia. Data ini juga menyebutkan bahwa di Indonesia pada tahun 2013 telah terbit 7585 sertifikat. Jumlah ini lebih rendah dibandingkan jumlah sertifikat ISO 9001 yang beredar di Malaysia yang mencapai 11.487 organisasi yang telah tersertifikasi.

 

Banyaknya jumlah organisasi yang mengaplikasikan standard mutu ini mencerminkan Manfaat ISO 9001 yang mereka terima. Standar sistem manajemen mutu ISO 9001 ini dirancang untuk membantu organisasi-organisasi untuk memastikan bahwa mereka memenuhi kebutuhan pelanggan dan stakeholder lainnya dan juga memenuhi persyaratan perundang-undangan dan peraturan yang berkaitan dengan produk. ISO 9001 berkaitan dengan dasar-dasar sistem manajemen mutu, termasuk delapan prinsip-prinsip manajemen mutu.

 

ISO 9001 pertamakali terbit pada tahun 1987. ISO telah berkomitmen untuk terus menerus memperbaiki standardnya. Hal ini diperlukan untuk menyesuaikan dengan perkembangan yang ada di dunia. Saat ini telah muncul ISO 9001:2015 yang merupakan revisi dari seri sebelumnya ISO 9001:2008.

 

Referensi:

 

http://www.iso.org/iso/home.htm

https://id.wikipedia.org/wiki/ISO_9000

Artikel lainnya »